Pesawat Tempur F-16 Jet Fighting Falcon – Berita mengenai rencana pemberian hibah negara Amerika Serikat kepada Indonesia berupa 30 Unit Jet Tempur F 16 memang menjadi salah satu isu yang strategis nasional saat ini. Di kabarkan Pemerintah Amerika melalui Presiden Barrack Obama memberikan hibat 30 jet tersebut karena Indonesia merupakan mitra strategis. Gambar Pesawat Tempur F-16 Jet Fighting Falcon Saat ini bisa dibilang kondisi alat alutsista Indonesia saat ini sangat memprihatinkan dikarenakan kondisinya yang sudah tua dan banyak yang rusak. Rencana Pemberian Hibah sebanyak 30 buah Pesawat Tempur F-16 Jet Fighting Falcon merupakan kabar yang menggiurkan, di saat pemerintah memang membutuhkan tambahan alutsista untuk keamanan dan pertahanan negara. Tetapi di sisi lain ada suatu pertimbangan lain mengenai pemberian hibah Pesawat Tempur F-16 Jet Fighting Falcon ini. Tentu kita masih ingat beberapa waktu lalu negara kita di embargo oleh Amerika Serikat khususnya dalam hal alutsista.